Malam Tahun Baru, Suhu di Gunung Rinjani 18 Derajat

02 Januari 2023 06:00

GenPI.co Ntb - Suhu di kaki Gunung Rinjani, pada malam pergantian Tahun Baru 2023 mencapai 18 derajat hingga 25 derajat.

Demikian diungkapkan, Prakirawan BMKG Zaenuddin Abdul Madjid, Lombok, Duty Aprilia Mustika Dewi.

"Warga yang berlibur diharapkan tetap waspada dan menyiapkan peralatan," katanya.

Sementara wilayah Kecamatan Sembalun, diprediksi diguyur hujan lebat disertai angin kencang.

Sementara di pagi hari berawan hingga hujan ringan, siang hingga sore hari hujan ringan hingga hujan lebat.

Sedangkan kecepatan angin, yang bertiup dari barat ke utara dengan kecepatan maksimal 38 kilometer per jam.

"Malam hingga dini hari cuaca diprediksi hujan ringan hingga hujan sedang," katanya.

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini cuaca, warga diharapkan waspadai potensi peningkatan kecepatan angin.

Selain itu, waspadai hujan sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di Mataram, Lombok Barat.

Kemudian Lombok Utara, Lombok Timur, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa, Dompu, Bima dan Kota Bima.

"Hujan diprediksi terjadi pada pagi hingga dini hari," katanya.

Sebelumnya, Kementerian LHK, menutup pendakian Gunung Rinjani sejak 1 Januari hingga 31 Maret 2023.(Antara)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB