Sekda Apresiasi Kiprah NTB Care 4 Tahun Ini

20 September 2022 18:00

GenPI.co Ntb - NTB Care, yang menjadi kanal aduan masyarakat selama 4 tahun ini mendapat apresiasi Sekda Lalu Gita Ariadi.

Hal tersebut disampaikan, saat meninjau stand Biro Organisasi Setda NTB di Bazar Murah.

"NTB Care adalah ujung tombak pelayanan publik, harus terus semangat," katanya, Selasa (20/9/2022).

Diketahui, NTB Care merupakan aplikasi aduan yang diluncurkan oleh pasangan ZulRohmi sejak 2018 silam.

Selain itu, NTB Care merupakan program Unggulan Pemprov NTB yang berfungsi sebagai media aspirasi.

Lalu sebagai layanan komunikasi dua arah, antara pemimpin dengan masyarakat NTB.

Aplikasi ini berfungsi sebagai pengaduan dan informasi terkait layanan pemerintahan.

Kemudian pembangunan sosial kemasyarakatan, dan sebagainya untuk diselesaikan oleh pemerintah.

Ketua Tim NTB Care, Ruslan Abdul Gani menjelaskan, sejak kepemimpinan ZulRohmi, NTB Care menerima 2.187 aduan.

"Alhamdulillah banyak masyarakat yang merasakan kehadiran NTB Care," ujarnya.

Aduan bersifat darurat mendesak, diselesaikan kolaboratif bersama stakeholder seperti pemerintah kabupaten.

Sementara, yang sifatnya tidak darurat mendesak melalui mekanisme perencanaan dan penganggaran.

"Hal itu dikarenakan lebih banyak dalam bentuk infrastruktur," jelasnya.(*)

Redaktur: Zainal Abidin Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB