Bupati Lombok Barat Cari Tahu Penyebab Banjir

08 Desember 2021 08:30

GenPI.co Ntb - Beredar banyak pendapat mengenai banjir bandang di Lombok Barat. Bupati Lombok Barat H Fauzan Khalid pun langsung bergerak cepat dengan mengecek langsung ke lapangan.

“Sementara kita melihat ini murni karena tingginya curah hujan,” katanya, dikutip dari Antara Selasa (7/12).

Fauzan menyebut, hal ini juga seperti yang dipaparkan oleh Badan Meteorologi Kilimatologi dan Geofisika (BMKG) periode Desember 2021 sampai Januari 2022 curah hujan tinggi.

BACA JUGA:  Kapolda NTB Pantau Kondisi Korban Banjir

Beberapa hari sebelum banjir bandang yang menerjang Kecamatan Batu Layar dan Gunung Sari, hujan terus-menerus terjadi di Pulau Lombok. 

Mengenai dugaan gundulnya hutan, Fauzan menyebut, memang didapati area-area yang berisi pohon ditebang. Masyarakat menggunakan untuk berladang.

BACA JUGA:  Warga Perumahan Bhayangkara Bersihkan Sisa Banjir

“Ini yang akan kita evaluasi bersama,” sambungnya.

Sedangkan di wilayah Desa Ranjok, Kecamatan Gunungsari, Fauzan menyebut, pemukiman padat ini bajir karena kiriman air dari hulu.

BACA JUGA:  Kerugian Banjir Lombok Barat Diperkirakan Mencapai Rp 100 Miliar

Termasuk juga karena pembangunan villa di bukit-bukit. Hal tersebut dapat menjadi penyebab.

“Kita akan evaluasi, termasuk mampetnya drainase,” tegasnya.(*)

 

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB