Hari Ini, Seluruh Sekolah di Mataram PTM Penuh, Terapkan Prokes

24 Mei 2022 07:00

GenPI.co Ntb - Setelah cukup lama menjalani pendidikan dengan pola daring, mulai hari ini sekolah-sekolah di Kota Mataram mulai menjalankan pembelajaran tatap muka (PTM) secara penuh.

Siswa-siswa mulai masuk ke sekolah seperti biasa. Mereka akan langsung berinteraksi dengan guru.

"Mulai besok pagi (Hari ini), semua sekolah kita instruksikan melaksanakan PTM penuh atau 100 persen. Tapi tetap melaksanakan protokol kesehatan (prokes)," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Mataram H Lalu Fatwir Uzali dilansir dari Antara.

BACA JUGA:  Imam-Ahda Dinilai Bakal Besarkan Partai Demokrat Mataram

Untuk melaksanakan PTM penuh secara serentak, sambungnya, pihaknya telah mengeluarkan surat edaran kepada semua Kepala Sekolah TK/SD/SMP Negeri/Swasta dan Pengawas Sekolah Se-Kota Mataram, tentang pelaksanaan PTM penuh Tahun Ajaran 2021/2022.

Dijelaskan, kebijakan PTM penuh tersebut dikeluarkan sebagai tindak lanjut hasil rapat koordinasi bersama Wali Kota Mataram H Mohan Roliskana bersama seluruh OPD dan salah satu keputusan yang diambil adalah boleh dilaksanakannya PTM penuh untuk sekolah-sekolah di lingkup Kota Mataram.

BACA JUGA:  Imam Sofian Daftar Demokrat Mataram, Ada Anak Mantan Wali Kota

"Beberapa hal yang mendasari keputusan tersebut adalah data dari RSUD Mataram yang menyebutkan perkembangan Covid-19 di Mataram sejak satu bulan terakhir nihil atau nol kasus," akunya.

Alasan lainnya, tambah Fatwir, agar para siswa memulai aktivitas seperti sediakala dalam proses belajar mengajar sesuai yang diharapkan oleh para orang tua siswa.

BACA JUGA:  Gubernur NTB : Event Internasional Butuh Perhatian Serius

"Karena itu, saya sudah menginstruksikan kepada seluruh sekolah negeri dan swasta untuk segera menyiapkan SDM sekolah dan infrastruktur, sarana dan prasaran kesuksesan PTM penuh tersebut," sambungnya.

Fatwir mengatakan, selama PTM penuh berbagai alat-alat pencegahan Covid-19, tetap menjadi atensi Disdik untuk dimanfaatkan.

Seperti pemakaian masker, hand sanitizer, cuci tangan dengan sabun, alat pengukur suhu tubuh dan lainnya wajib diaktifkan setiap hari di sekolah tanpa kecuali.(*)

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB