Menyentuh, Begini Kata Ketua PKC PMII Bali-Nusra

21 April 2022 16:00

GenPI.co Ntb - Pengurus Koordinator Cabang (PKC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Bali-Nusra memiliki ketua baru yakni Herman Jayadi.


Sementara, untuk Ketua Kopri PKC PMII Bali-Nusra yang baru adalah Lina Komalasari. 


Pada sambutan perdananya, Ketua PKC PMII Bali-Nusra Herman Jayadi mengatakan, kemenangan dirinya merupakan kemenangan bersama atau kemenangan kader PMII Bali-Nusra.

BACA JUGA:  Bangga, Ini Prestasi Terbaru Mahasiswa UNW


Herman berharap kepada semua semua ketua cabang PMII se Bali-Nusra ke depannya agar tetap berjuang bersama dan tetap menjalin silaturahim.


Menurutnya, dengan kerjasama yang baik menjadi langkah untuk melakukan ekspansi kaderisasi yang mencetak kader PMII yang profesional.

BACA JUGA:  Ini Prestasi Terbaru Mahasiswa Unham


"Tentu saya tidak bisa bekerja sendiri dan butuh kerjasama," katanya, kepada GenPi.co NTB, Kamis (21/4).


Disampaikan, PMII merupakan organisasi kaderisasi yang mencetak kader-kader yang siap didistribusikan di semua leading sektor.

BACA JUGA:  Demo Mahasiswa di Mataram Diwarnai Saling Dorong dengan Polisi


"Semoga kita tetap dalam bingkai Ahlussunah Wal Jamaah," ujarnya.


Sementara itu, ketua Kopri terpilih Lina Komasari menyampaikan ucapan terima kasih atas kemenangannya menjadi ketua Kopri PKC PMII Bali-Nusra yang ke-V.


"Ini adalah Kemenangan bersama, saya berterima kasih kepada semua Kopri PMII Bali-Nusra dan ketua Cabang," ungkapnya.


Lina juga mengharapkan kerjasama semua kader Kopri PMII Bali-Nusra untuk ke depannya bersama membantu berdikari di PKC PMII Bali-Nusra.


"PMII bukan milik saya, melainkan  milik kita bersama," serunya.(*)

Redaktur: Febrian Putra Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB