Pemprov NTB Dorong Vaksinasi Penguat Lebih Digencarkan

16 April 2022 00:00

GenPI.co Ntb - Pemprov NTB mendorong pemerintah kabupaten dan kota  terus menggenjot vaksinasi dosis ketiga atau penguat.

Hal ini sejalan dengan keputusan pemerintah yang membolehkan masyarakat untuk mudik Lebaran tahun ini.

"Kami terus mendorong kabupaten dan kota untuk mempercepat vaksinasi penguat," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTB Lalu Gita Ariadi di Mataram dilansir dari Antara, Jumat (15/4)

BACA JUGA:  Bizam Buka Gerai Pelayanan Vaksinasi Covid-19

Dijelaskan, vaksinasi penguat di NTB hingga 14 April 2022 baru mencapai 9,16 persen atau 350.051 orang. Namun, sejak pemerintah menetapkan vaksinasi penguat sebagai syarat mudik, masyarakat yang mendatangi fasilitas kesehatan untuk melakukan vaksinasi meningkat.

"Memang ada peningkatan. Karena mau tidak mau, suka tidak suka, dengan sendirinya kesadaran masyarakat untuk bisa divaksin ketiga meningkat," ujarnya.

BACA JUGA:  Polres Lobar Buka Gerai Vaksin di Tempat Ibadah

Gita menyebut, untuk ketersediaan stok vaksin penguat masih cukup, baik yang ada di provinsi maupun di kabupaten dan kota. 

Pemprov NTB nantinya menyiapkan posko-posko khusus vaksin, terutama di pintu-pintu kedatangan. Seperti bandara, pelabuhan dan terminal. Petugas kesehatan dibantu aparat kepolisian dan TNI sudah cukup gencar melakukan vaksinasi.

BACA JUGA:  Vaksinasi Penguat di Mataram Masih 20 Persen

"Fasilitas kesehatan kita sekarang sudah cukup lengkap, bahkan kita bersyukur aparat TNI dan polisi terus terlibat melakukan vaksinasi," katanya.

Satgas COVID-19 telah mengeluarkan aturan terkait mudik Lebaran 2022 bagi Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN). Bagi masyarakat yang telah mendapatkan vaksin dosis ketiga atau penguat tidak perlu melakukan tes antigen maupun PCR.(*)

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB