Polres Lobar Buka Gerai Vaksin di Tempat Ibadah

10 April 2022 15:00

GenPI.co Ntb - Polres Lombok Barat (Lobar) membuka gerai vaksin Covid-19 di tempat ibadah.

Masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi bisa datang, disini vaksin disiapkan hingga malam hari.

Kapolres Lobar AKBP Wirasto Adi Nugroho mengatakan, minat masyarakat mendapatkan vaksin penguat atau booster cukup tinggi.

“Terjadi peningkatan minat masyarakat untuk vaksinasi, terutama vaksinasi booster pada bulan Ramadan ini. Itu bisa dilihat dari ramainya masyarakat datang ke gerai vaksin,” katanya dilansir dari Antara.

Untuk itu, polisi mengerahkan tim vaksinasi dari Sie Dokkes menyasar tempat ibadah selama Ramadan. 

Melayani masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin pada malam hari atau selesai Salat Tarawih.

Wirasto mengaku, memantau langsung di lokasi kegiatan. Hadir pula Kapolsek Gerung AKP Agus Pujianto dan aparatur Kecamatan Gerung.

Diakuinya, gerai vaksinasi di halaman Masjid Baitul Atiq Gerung, cukup efektif dalam memberikan pelayanan vaksinasi karena relative banyak diketahui masyarakat.(*)

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB