Satpol PP Loteng Berduka, Anggotanya Meninggal Dunia

02 Maret 2022 19:00

GenPI.co Ntb - Satuan Polisi Pamong Praja Lombok Tengah (Loteng) berduka salah satu anggotanya meninggal dunia.

Kasat Pol PP Loteng Lalu Aknal Afandi mengatakan, seorang anggota yakni Suluhadin asal Kelurahan Leneng Kecamatan Praya kembali ke pangkuan ilahi.

Sebagai wujud duka mendalam atas kepergian anggotanya, Aknal ikut mengantar Suluhadin ke tempat pemakaman.

BACA JUGA:  Begini Pesan Dandim Loteng untuk Anggota yang Pensiun

Dalam kesempatan itu, Aknal mengucapkan bela sungkawa yang mendalam atas kepergian anggotanya itu.

Terlebih, Suluhadin dikenal sebagai sosok yang ramah dalam bergaul.

BACA JUGA:  Keras, Begini Kata Kapolres Loteng Soal Penimbun Minyak Goreng

"Almarhum ini tidak pernah berselisih dengan anggota lainnya, apalagi sampai berkelahi," katanya, kepada GenPi.co NTB Rabu (2/3)

Dia mengungkapkan, Suluhadin mulai bekerja di Pol PP sejak 2005 hingga 2022.

BACA JUGA:  Isra Mikraj, Harga Kebutuhan Pokok di Loteng Tetap Stabil

"Sudah 17 tahun Suluhadin mengabdikan diri sebagai pelayan masyarakat," ujarnya.

Dia mengaku, pengabdiannya kepada masyarakat dan negara cukup luar biasa.

Bahkan, meski baru sehat, Suluhadin tetap ngotot untuk masuk bertugas.

Pihaknya juga telah menugaskan Suluhadin di tempat yang ringan semenjak mengidap penyakit.

"Kami sangat merasa kehilangan, namun inilah kehendak Allah kepada setiap makhluk ciptaannya," ungkapnya.(*)

Redaktur: Febrian Putra Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB