Posyandu Pasir Putih Dipuji Wagub NTB karena Hal Ini

25 Februari 2022 09:30

GenPI.co Ntb - Wakil Gubernur NTB Sitti Rohmi Djalilah memberikan pujian bagi Posyandu Keluarga Terintegrasi Pasir Putih yang ada di Desa Jala, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu.

Wagub salut atas keberhasilan Posyandu Keluarga Pasir Putih dalam mengedukasi serta meminimalisir angka kematian ibu dan anak. 

"Kasus kematian balita dan ibu hamil, nol temuan di Desa Jala. Ini capaian yang baik, patut jadi contoh oleh desa-desa lain ," katanya, Kamis (24/2).

BACA JUGA:  Pemkab Dompu Genjot Vaksinasi untuk Anak

Untuk itu, kata Wagub NTB, penting agar masyarakat rutin memeriksa balita dan ibu hamil setiap jadwal di posyandu keluarga terintegrasi. 

Dia yakin banyak manfaat yang diperoleh masyarakat dari kehadiran posyandu keluarga berbasis dusun ini.

BACA JUGA:  Soal Pelayanan Publik, Begini Penekanan Wabup Dompu

"Jadi posyandu keluarga terintegrasi menjadi pusat edukasi berbasis dusun, yang memberikan informasi dan pendidikan langsung kepada masyarakat,"  terangnya.

Pada kesempatan ini Wagub NTB turun bersama Bupati Dompu Kader Jaelani dan Ketua TP. PKK Kabupaten Dompu Lilis Suryani. 

BACA JUGA:  Pantau Vaksinasi di Dompu, Begini Penjelasan Bu Wagub

Lebih lanjut, Rohmi mengingatkan agar Posyandu Keluarga dan OPD terkait memperhatikan penanggulangan stunting agar tepat sasaran dan efektif. Begitu juga dengan pernikahan dini, pola hidup bersih masyarakat, dan buruh migran. 

Sementara itu, Bupati Dompu Kader Jaelani menyampaikan bahwa banyak persoalan yang dapat diselesaikan di Posyandu Keluarga.

"Pemerintah Kecamatan dan Desa harus mendukung Posyandu Keluarga agar memenuhi standar,"pesan Bupati.

Ditambahkan ketua TP. PKK Kabupaten Dompu Lilis Suryani Kader Jaelani, mengatakan bahwa pihak secara rutin melakukan pembinaan kades posyandu keluarga.

"Kami selalu koordinasi melalui PKK Desa untuk melakukan pembinaan terhadap Posyandu Keuarga Terintegrasi,"tutupnya.(*)

 

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB