GenPI.co Ntb - Kabar baik dari seniman I Nyoman Nuarta, patung Presiden Jokowi naik motor di Sirkuit Mandalika selesai digarap.
Rencananya patung tersebut, bakal dipajang di Sirkuit Mandalika.
Diketahui, jika I Nyoman Nuarta merupakan seniman yang membuat patung Garuda Wisnu Kencana (GWK).
Dalam akun instagramnya, Nyoman beberapa kali mengunggah video pembuatan patung Jokowi sejak 21 Januari 2022.
Video terbarunya, memperlihatkan patung Jokowi itu sudah selesai digarap.
"Finishing," tulisnya dikutip, Sabtu (19/2/2022).
Patung itu serupa saat Jokowi menjajal Sirkuit Mandalika dengan motor Kawasaki W175 Custom warna hijau.
Tinggi dan panjang patung Jokowi itu, sekitar empat meter dan enam meter.
Di Mandalika nantinya, juga akan ditempatkan di dudukan setinggi empat meter.
Nyoman pun panen pujian dari netizen hingga artis Edy Brokoli.
Tampak, video itu sudah disukai lebih dari 9 ribu akun dengan 200 komentar lebih.
"Kereennn," kata @eddibrokoli.
"Bagi saya prubadi ini karya bapak paling menyentuh..terimakasih pak,telah mewakili kami, membentuk sebuah penghormatan terbesar untuk beliau," tulis @moanna980.
"Keren Senimannya," kata akun @damron_tonga25. (*)