Sebelum MotoGP, Vaksinasi Dosis Kedua Ditarget 80 Persen

17 Februari 2022 01:00

GenPI.co Ntb - Wakil Ketua Satgas Percepatan Persebaran Vaksinasi Provinsi NTB Kombes Pol Awan Hariyono menargetkan vaksinasi dosis kedua mencapai 80 persen sebelum MotoGP dihelat. 

“Tujuh hari sebelum MotoGP kita sudah diberi target vaksin dosis kedua mencapai 80 persen,” katanya dilansir dari Antara.

Dari sepuluh kabupaten da kota di NTB, baru tiga daerah yang capaian vaksinasi dosis kedua sangat baik yaitu Kota Mataram 81,50 persen atau 257.214 orang.

BACA JUGA:  Antisipasi Omicron, ini Langkah Pemkab Lombok Tengah

Kabupaten Lombok Utara 86,66 persen atau 156.067 orang. Dan Kabupaten Sumbawa Barat 79,14 persen atau 82.400 orang.

Sementara Kabupaten Bima barus mencapai 24,71 persen atau 95.608 orang dan Kota Bima baru 49,42 persen dan Dompu 43,56 persen.

BACA JUGA:  Kapolri Pantau Vaksinasi di Rumah Sakit Mandalika

Kabupaten Sumbawa sudah 60,01 persen, Kabupaten Lombok Barat 68,72 persen, dan Lombok Timur 59,37 persen.

Khusus Lombok Tengah yang menjadi arena MotoGP, lanjutnya, percepatan akan dilakukan.

BACA JUGA:  Antisipasi Omicron, BINDA NTB Gelar Vaksinasi di Tiga Wilayah

Dijadwalkan vaksinasi serentak mulai 28 Februari sampai 6 Maret 2022 mendatang.

Di Lombok Tengah sendiri dosis kedua baru 68,49 persen, sementara dosis pertama sudah 90,88 persen.(*)

 

 

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB