MotoGP, Industri Pariwisata Diajak Siapkan Pojok UMKM

19 Januari 2022 12:30

GenPI.co Ntb - MotoGP yang akan berlangsung 18-20 Maret 2022 mendatang bakal diikuti oleh ratusan ribu orang. Dinas Pariwisata Provinsi NTB mengingatkan supaya industri pariwisata menyiapkan pojok UMKM.

Kepala Dinas Pariwisata Yusron Hadi mengatakan, kolaborasi pelaku industri dan UMKM cukup penting.

Ini sebagai salah satu cara mengangkat citra dan kualitas produk UMKM di NTB saat berlangsungnya MotoGP.

BACA JUGA:  Hore, UMKM Mendapat Prioritas Khusus di MotoGP

“Kita berharap kolaborasi ini pelaku pariwisata menyediakan pojok untuk UMKM. Sehingga tamu yang menginap bisa belanja disitu,” katanya, Selasa (18/1) dilansir dari Antara.

Dinas, lanjutnya tengah mengidentifikasi UMKM yang akan dilibatkan. Ada pelaku UMKM kuliner, fashion, kriya, hingga kosmetik.

BACA JUGA:  Cerita Pelaku UMKM yang Barangnya Dibeli Presiden Jokowi

“Kalau dari Dispar ada 136 UMKM yang dikurasi dan produknya siap dipasarkan,” bebernya.

Sementara jumlah UMKM yang diseleksi Dinas Perdagangan mencapai 36 UMKM, Dinas Koperasi ada 50 UMKM.

BACA JUGA:  Sambut MotoGP, Bundaran GMS Segera Dipercantik

“Tapi ini angka sementara jumlahnya bisa bertambah,” lanjutnya.

Disebutkan pelaku UMKM sudah mendapat perhatian dan pelatihan untuk mendukung MotoGP.

Kementerian Pariwisata dan UMKM sendiri telah meningkatkan SDM untuk pelayanan, dan peningkatan kualitas produk.

“Intinya pelaku UMKM kita sudah siap,” tandasnya.(*)

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB