Wow, Warga Lombok Tengah Sulap Eceng Gondok Jadi Pupuk

11 Januari 2022 20:00

GenPI.co Ntb - Selama ini, tumbuhan eceng gondok di Bendungan Batujai Lombok Tengah hanya menjadi tumpukan sampah.

Pertumbuhannya yang cepat, kerap membuat Badan Wilayah Sungai (BWS) kewalahan mengatasinya.

Selain mengganggu ekosistem alam, eceng gondok juga mengakibatkan pendangkalan sungai.

Menangani persoalan itu, warga Kelurahan Prapen Praya Lombok Tengah menunjukkan kreativitasya.

Warga memanfaatkan eceng gondok, menjadi sesuatu yang bermanfaat dan bernilai ekonomis.

Ketua Karang Taruna Tunas Bersatu Kelurahan Prapen, M. Nasihi mengaku, awalnya prihatin dengan persoalan sampah eceng gondok yang menumpuk.

Akhirnya, dia bersama warga sekitar komitmen membuat pupuk kompos dari eceng gondok.

"Sehari, kami bisa produksi sampai 1 ton," katanya kepada GenPI.co NTB, Selasa (1/11/2022).

Pihaknya optimistis, eceng gondok yang dikelola dapat bernilai ekonomis luar biasa ke depannya.

Sementara ini, hasil pupuk kompos dimanfaatkan langsung oleh masyarakat.

"Kami masih uji coba sekalian pemberdayaan kepada masyarakat sebagai media tanam," ujarnya.

Ke depan, diproyeksi menjadi sumber pendapatan Kelompok Pemberdayaan Masyarakat (Pokmas) yang dibina.

Diapun siap membantu area Daerah Super Prioritas (DSP) Mandalika, yang diketahui sedang penataan ruang.

Terutama, penataan taman dalam pemenuhan kebutuhan pupuk organik di area Sirkuit Mandalika.(*)

Redaktur: Zainal Abidin Reporter: Ahmad Sakurniawan

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB