Lawan Perslobar di Final, Bima Sakti Ingin Balas Dendam

02 Januari 2022 16:00

GenPI.co Ntb - Partai Final Liga III Asprov PSSI NTB direncanakan digelar Senin, (3/1) di GOR 17 Desember, Turida. Final ini akan menjaid ajang balas dendam bagi PS Bima Sakti kepada Perslobar.

Pada penyisihan zona Pulau Lombok beberapa waktu lalu, PS Bima Sakti kalah oleh Perslobar dengan skor 2-1.

“Untuk persiapan final kami akan mencoba review kembali waktu melawan Perslobar di babak pengisihan kami kalah 2 – 1,” kata Seketaris Umum Bima Sakti Salahuddin kepada GenPI.co NTB, Minggu (2/1). 

BACA JUGA:  Sepak Bola Industri Milik Rakyat

Pria yang akrab disapa Hedon ini mengatakan, tim akan membenahi sektor gelandang dan lini pertahanan.

“Insya Allah PS Bima Sakti kita siap berlaga untuk bisa menjadi juara,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kalahkan Persidom, Perslobar Masuk FinaI

Disebutkan, PS Bima Sakti dan Perslobar dalam kesepakatan meminta kepada perangkat pertandingan apabila terjadi seri di pertandingan tidak langsung adu pinalti.

Ada penambahan waktu lagi 2x15 menit.

BACA JUGA:  Bima Sakti Menyusul Perslobar ke Final

“Semoga ini dapat diterima oleh perangkat pertandingan,” imbuhnya. 

Sebelumnya, Pelatih Bima Sakti Syamsuddin mengatakan, di final akan bertarung habis-habisan.

“Karena sudah bertemu tahu kelemahan lawan,” katanya.

Dia pun menyebut telah menyiapkan taktik khusus di laga final.

Sementara Kapten Bima Sakti M Ikhlas mangatakan pada penyisihan kalah oleh Perslobar.

Pemain PS Bima Sakti bertekad akan membalas di final.

“Kami jadikan ini kesempatan membalas kekalahan,” katanya.(*)

 

Redaktur: Febrian Putra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co NTB