GenPI.co Ntb - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, dihadiri pejabat, artis, profesional hingga masyarakat biasa.
Salah satu figur publik yang mendapat undangan ialah, pengacara kondang asal Sumut Hotman Paris Hutapea.
Meski mendapat undangan, namun Hotman Paris tidak bisa menghadiri pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Hotman Paris menyebutkan, memiliki alasan yang tidak bisa dia tinggal sehingga tidak bisa hadir ke Yogyakarta.
Pengacara kondang ini mengungkapkan, alasan kenapa tak hadir di acara anak Presiden Jokowi, Sabtu 10 Desember.
Lewat akun Instagramnya, dia menjelaskan tak bisa hadir karena menemani sang istri yang ibunya meninggal dunia.
"Yang berangkat hanya Frank karena Hotman temani istri yang ibunya umur 84 tahun baru wafat," jelasnya, Minggu (11/12/2022).
Dia mengakui selain dirinya, putranya Frank Alexander juga ikut mendapatkan undangan acara tersebut.
"Terima dua undangan: satu undangan untuk Hotman Paris dan satu Frank Hutapea SH," tulisnya.
Dia menulis, kehadiran anaknya itu sekaligus mewakili dirinya yang tak bisa hadir dalam acara sakral itu.
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, melangsungkan prosesi akad nikah di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Yogyakarta.
Rangkaian acara pernikahan pun, berlangsung hingga Minggu 11 Desember di Solo, Jawa Tengah.(ddy/jpnn)